Hijaumu..SMA-ku

Kamis, 21 Juni 2012

SMUN 1 Bekasi, lulusan thn.2000
"Eh, lo dateng gak tanggal 10 Juni besok ? Siapa aj yg bisa dateng ?", tiba-tiba ada message yang masuk ke inbox facebook.
 Mmm...sebentar, emang ada apa ya di tanggal itu ? Ketinggalan berita nih sepertinya.
Usut punya usut, ternyata mau ada Reuni Akbar SMA pada tanggal itu.

SMA...saat kita beranjak dewasa, saat kita bertemu cinta pertama, saat kita ceria tertawa bersama sahabat, saat kita merasa paling hebat.

Okee, dengan segala kenangan itu diputuskanlah bahwa HARUS DATANG, "Del, gue mau dateng besok tgl.10 Juni". Jawaban dari Delia-panitia acara ternyata cukup singkat, "Lo udah daftar belum ? Bayar 100 ribu buat kaos angkatan dan konsumsi". Kirain free of charge ... hahahaha, emang senior oknum yang suka gretongan nih.
***
"Eh, lo dimana ? gw udah di depan SMA nih",
"Iya, gw udah liat lo..bentar, gw kesana..",

Ketemu satu, lima, sepuluh orang...wuiihhh, kok ya lama-lama menjadi bukit. Hasilnya ? Imbang, antara yang datang dengan yang tidak.
Lupakan semua rundown acara, karena kegiatan yang ada hanya foto-foto dan ngobrol (tentu saja). Segala cerita, kesan, kenangan, dan rahasia ketika masa SMA berlomba-lomba keluar dari sang pemilik mulut, seperti takut ketinggalan atau lupa.
Rangkaian memori berputar kembali di benak mereka, bagai film tanpa suara. Sehingga tanpa sadar, konsentrasi mereka terpecah antara menanggapi obrolan dan bayangan di benak mereka.

tempat nongkrong


Satu tambahan acara lagi..yaitu keliling-keliling sekolah. Eks kelas, perpustakaan, masjid, koperasi, laboratorium, WC (kenapa ya ? di antara semua ruangan, cuma bagian ini yang tidak berubah), ruang guru, dan tentu saja...kantin :)) laughing:)) laughing  

Di antara semua, kantin-lah yang mengalami metamorfosis paling signifikan. Bayangkan saja, kantin yang dulunya beralas tanah dan beratapkan seng; sekarang menjadi sepuluh kali lipat dari sebelumnya, seperti kantin sekolah di sinetron-sinetron itu lho (agak lebay sih.:P tongue)   



***

Selasar kelas
Sepanjang jalan lorong sekolah dicat warna hijau tua dan hijau pupus, like this ! Di kolom depan masing-masing kelas diberi tanaman gantung, it's sooo green...:x lovestruck
Kata-kata mutiara sebagai penyemangat siswa ditampilkan setiap beberapa meter, very inspiring...
Dulu, ketika fasilitas, sarana dan prasarana SMA masih sangat terbatas dan apa adanya..siswa-siswi bisa mencapai prestasi yang hebat dan menakjubkan. Jadi...seharusnya saat ini pun adik-adik kelas punya prestasi segudang dong... Ayo ! Jangan sampai kalah dengan yang lain, tunjukkan kemampuan terbaik kalian..jaga nama baik almamater. Hijau SMA-ku...ku akan selalu bangga memliki almamater hebat sepertimu...


0 komentar:

Posting Komentar

Tee. Diberdayakan oleh Blogger.